Wednesday 9 October 2013

Sejarah Pengibaran Bendera Amerika Di Pulau Iwo Jima

                            
 
Bagi yang ingin tahu sejarahnya, Berikut sedikit ulasan tentangmomen/sejarah ini terjadi pada tahun 1945 di pulau IwoJima, diamana dalam bahasa nippon berarti "pulau belerang" dan juga dikenali nama,potongan daging khinzir berwarna kelabu,yang merupakan pulau vulkanik di Jepun  dari Kepulauan Ogasawara. Pulau yang terletak 1200 km ,selatanTokyo(24,754° LU, 141,290° BT) Dengan luas ±21 km2, Iwo Jima secara umum memiliki permukaan yang mendatar. dengan sebuah Gunung Suribachi yang berada di ujung selatan pulau dengan ketinggian 166 m



Pulau ini menjadi sasaran karena Iwo Jima terletak di pertengahan jalan antara Jepun dan pangkalan pengebom jarak jauh Amerika Serikat di Kepulauan Mariana, sila rujuk peta di atas.Puncak Suribachi adalah tempat strategi penting di IwoJima, karena dari situlah tentara Nipon yang mempertahankan Iwojima , kerana  artileri dapat menembak secara tepat ke tentara Amerika yang mendarat di pantai. 


Pengibaran Bendera di Iwo Jima, foto oleh Joe Rosenthal / The Associated Press.




Pengibaran Bendera di Iwo Jima ( Raising the Flag on Iwo Jima) adalah foto bersejarah yang dipotretkan pada 23 Februari 1945 oleh Joe Rosenthal. Foto ini menggambarkan 5 prajurit Marine dan seorang prajurit Korps Medik Angkatan Laut Amerika Serikat yang sedang mengibarkan bendera Amerika Serikat di puncak Gunung Suribachi selama Pertempuran Iwo Jima dalam Perang Dunia II.

Foto ini sangat populer, dan telah beribu-ribu kali dicetak ulang dalam berbagai terbitan. Hadiah Pulitzer untuk Fotografi  diraih oleh foto ini pada tahun yang sama dengan tahun pertama kali  foto ini dipublikasikan. Di Amerika Serikat, foto ini dianggap sebagai  salah satu foto perang yang paling penting dan paling berharga, dan  mungkin sebagai foto yang paling banyak di ulang cetak dalam sejarah.

Tiga dari enam prajurit yang ada dalam foto, Franklin Sousley, Harlon Block, dan Michael Strank  terbunuh selama pertempuran, sedangkan 3 prajurit lainnya yang selamat, John Bradley, Rene Gagnon, dan Ira Hayes menjadi selebriti, setelah dikenali sebagai prajurit yang ada dalam foto. Foto ini di kemudian hari dipakai sebagai asas model tugu / monumen oleh Felix de Weldon ketika membangun Monumen Peringatan Perang Korps Marinir Amerika Serikat yang lokasinya berada di seberang Taman Makam Pahlawan Arlington di pinggiran kota Washington, D.C
Share:

0 comments:

Post a Comment

Facebook